Java Iterable
Interface Iterable
adalah interface yang merepresentasikan kumpulan objek/elemen yang dapat diulang/iterable, atau dengan kata lain Iterable
dapat mengembalikan elemen-elemennya satu per satu. Class yang mengimplementasikan interface ini dapat mengulang/iterable elemen-elemennya. Interface Iterable
memiliki turunan class Collection
.
Contoh:
import java.util.Iterator;
import java.util.List;
public class DemoIterable {
public static void main(String[] args) {
Iterable<String> names = List.of("Ucup", "Ade", "Recky");
for (String name : names) {
System.out.println(name);
}
}
}
Sebelum adanya iterable cara lama menggunakan method iterator()
. Interface Iterable
sendiri mempunyai kontrak method Iterator<T> iterator();
yang bisa digunakan untuk melakukan iterasi.
Iterable<String> names = List.of("Ucup", "Ade", "Recky");
/**
* Cara lama menggunakan Iterator
*/
System.out.println("\nMENGGUNAKAN ITERATOR");
Iterator<String> iterator = names.iterator();
while (iterator.hasNext()) {
System.out.println(iterator.next());
}