Skip to main content

Cara melihat log service pada Linux

ยท One min read
Ucup TopekoX
Ucup TopekoX
TimposuLabs creator

Log adalah tool yang memberikan informasi berharga untuk pemecahan masalah, keamanan, audit, analisis kinerja, pemantauan, dan pemeliharaan sistem. Tanpa log, akan sulit untuk memahami apa yang terjadi di dalam sistem, mengidentifikasi masalah, atau memastikan keamanan dan kinerja yang optimal.

Dalam linux service yang sedang berjalan memiliki log, biasanya disimpan dalam direktori /var/log atau di direktori lain di masing-masing aplikasi yang memiliki service. Contoh kita melihat log sistem pada Ubuntu yang ada pada syslog dengan perintah.

cat /var/log/syslog

Jika ingin disimpan dalam sebuah file bisa menggunakan perintah:

cat /var/log/syslog >> tes.txt

Melihat log serviceโ€‹

Untuk melihat log pada service yang sedang berjalan dapat menggunakan perintah journalctl.

Contoh misalnya saya memiliki service Postgresql 17 dan ingin melihat log servicenya:

journalctl -u postgresql-17.service

Jika ingin disimpan dalam sebuah file bisa menggunakan perintah:

journalctl -u postgresql-17.service >> postgresql17.txt

Lihat juga: